Kita ketahui bersama, menghindari polusi udara bukan hal mudah yang dapat kita lakukan 100%. Tetapi, ada cara yang bisa dilakukan untuk berjaga – jaga dari dampak buruknya keadaan di sekitar kita tinggal. Salah satunya adalah lewat aplikasi pengukur tingkat polusi udara terbaik, yaitu Nafas APK 2023.
Faktanya, kondisi udara di Indonesia terbilang buruk. Bagaimana tidak, rata – rata tahunan PM2.5 di negeri tercinta ini adalah 17 g/m3 dan hal tersebut sudah melebihi maksimum yang telah direkomendasikan, yaitu 10 g/m3.
Review Nafas APK 2023, Aplikasi Pengukur Tingkat Polusi Udara
Nafas APK 2023 adalah aplikasi pengukur tingkat polusi udara paling akurat yang bisa diandalkan untuk mengukur kualitas udara secara real time. Meski demikian, developer aplikasi ini juga mengatakan bahwa proses pengemgangan aplikasi Nafas dibutuhkan waktu setidaknya 2 tahun.
Awalnya mereka menyadari akan pentingnya aplikasi untuk mengukur kualitas udara saat berada di China, terutama ketika periode 2013 – 2016, yang mana saat itu perhatian semua orang memang tertuju pada China, karena kualitas udaranya yang terbilang sangat buruk.
Pengembang aplikasi Nafas pada akhirnya juga memonitoring kualitas udara yang ada di Indonesia saat dirinya kembali dan benar saja mereka menemukan bahwa kualitas udara di Indonesia cukup buruk.
Pada dasarnya aplikasi Nafas sendiri dibuat untuk melakukan dua hal yang berbeda, yaitu memberi tahu kita tentang tingkat polusi udara yang ada di sekitar kita dan merekomendasikan apa yang harus dilakukan agar tetap menjaga kesehatan tubuh kita.
Pada saat pertama kalinya Anda membuka aplikasi Nafas, maka Anda akan melihat halaman beranda penuh dengan lokasi favorit mereka, dimana akan ada sensor yang tepat ditempatkan. Pengguna bisa menuju ke petunjuk peta untuk melihat lokasi juga lokasi sensor Nafas terdekat yang ada di sekitar kita dengan titik warna yang mampu menunjukkan indeks kualitas udara.
Artikel Terbaru Lainnya Situs Toto
Sementara itu, data untuk kualitas udara dari aplikasi ini juga akan mendapat perbaruan di setiap 10 menit. Selain itu, Nafas juga bisa memberikan rekomendasi perlu atau tidaknya ventilasi di sebuah rumah tinggal seseorang, atau di mana mereka harus melakukan olahraga, di tempat tertutup atau terbuka.
Demikian informasi yang bisa kami bagikan tentang aplikasi pengukur tingkat polusi udara paling akurat, Nafas APK 2023. Semoga bermanfaat.